Penting Ajarkan Tentang Kesehatan Gigi dan Mulut pada Anak Sejak Dini
Penting Ajarkan Tentang Kesehatan Gigi dan Mulut pada Anak Sejak Dini
Jum'at, 22 September 2023 11:29 WIB | 688 views

Menjaga kesehatan anak secara keseluruhan adalah hal yang penting dilakukan, termasuk kesehatan gigi dan mulut, dengan menjaga kesehatan gigi dan mulut sejak dini merupakan faktor penting dalam pertumbuhan dan perkembangan anak itu sendiri.

Pengenalan dan perawatan gigi sejak dini adalah sangat penting, mengingat banyak anak dengan tingkat frekuensi karies atau lubang yang cukup tinggi masih banyak yang belum tertangani dengan benar.


Banyak orang tua yang menganggap bahwa menyikat gigi saja sudah cukup, memang rutin menyikat gigi bisa menjadi salah satu cara untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut. Namun perlu diketahui, hal itu saja tidak cukup, apalagi pada anak-anak. Rutinitas menggosok gigi, membersihkan rongga mulut menggunakan obat kumur, dan menggunakan benang gigi ternyata masih belum efektif untuk menghindari gangguan yang terjadi pada gigi dan mulut.

Mulut bukan sekedar untuk pintu  masuknya makanan dan minuman tetapi fungsi mulut lebih dari itu dan tidak banyak orang menyadari besarnya peranan mulut bagi kesehatan dan kesejahteraan seseorang.


Menjaga kesehatan mulut dan gigi adalah salah satu kebiasaan baik yang harus diajarkan sejak kecil. Dengan begitu, hal ini bisa menjadi kebiasaan dan membuat anak memiliki kesadaran yang tinggi untuk melakukan hal tersebut seumur hidupnya. Sehinga kebiasaan ini membantu mencegah karies dan penyakit periodontal seiring bertambahnya usia

Peran serta  orang tua sangat diperlukan di dalam membimbing, memberikan pengertian, mengingatkan dan menyediakan fasilitas kepada anak agar anak dapat memelihara kebersihan gigi dan mulutnya, karena dengan terpeliharanya kesehatan gigi dan mulut dapat membuat anak-anak makan dengan nyaman dan bicara dengan lancar.


Mengingat pentinganya kesehatan gigi dan mulut ini berikut ada tips dilansir dari laman Kementerian Kesehatan, yang bisa orang tua lakukan untuk membantu anak menjaga kesehatan gigi dan mulutnya:

  1. Menjelaskan pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut denan membaca buku tentunya dengan cerita yang menarik,

  2. Menggunakan kartun dan video dengan topik kesehatan gigi dan mulut,

  3. Memutar cerita anak-anak selama 2 menit saat menggosok gigi,

  4. Mengajak anak untuk memilih sikat dan pasta giginya sendiri (perlu dipastikan sesuai dengan usia anak),

  5. Menggosok gigi bersama,

  6. Memantau kesehatan gigi dan mulutnya dengan membuat kalender dan menempelkan stiker yang lucu di kolom kalender, dan

  7. Memberikan penghargaan atau hadiah.


(Foto/Gambar: Ilustrasi gigi anak-anak/iStockphoto)



Berikan Komentar Via Facebook